Pakaian Perjuangan Jenderal Soedirman

0



CIKARAU -- Jenderal Sudirman dikenal sebagai seorang Panglima Besar yang jasanya sangat banyak bagi perjuangan Kemerdekaan Indonesia. 

Jasa-jasa beliau dapat dikenang antara lain dengan melihat kembali bukti-bukti di saat beliau masih berjuang. 

Salah satu bukti penting yang kemudian menjadi benda warisan beliau adalah Pakaian yang digunakan ketika beliau memimpin Prajurit Tentara Indonesia di masa  perjuangan.  




Pakaian-pakaian ini kemudian diserahkan ke  museum untuk mengabadikan besarnya jasa- jasa beliau dan untuk dipamerkan sebagai koleksi museum perjuangan. 

#ArsipHariIni menampilkan saat anggota panitia Museum Perjuangan meninjau Pakaian Jendral Besar Sudirman untuk dijadikan sebagai Koleksi Museum.

Sumber: Arsip Nasional Republik Indonesia
Tags

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)